Friday, September 28, 2018

Beberapa Hal Yang Boleh Dan Tidak Boleh Dilakukan Saat Menggunakan Lensa Kontak

lensa kontak
lensa kontak

Mata adalah suatu anugrah yang di berikan oleh tuhan kepada kita. Melalui mata ini kita dapat melihat keindahan yang telah tuhan ciptakan kepada kita. Namun kadang kala tuhan menciptakan mata yang kurang sempurana kepada kita. Ketidak sempurnaan itu seperti mata miopi atau yang lainnya.

Akan tetapi kecanggihan teknologi saat ini dapat membantu kekurangan /gangguan terehadap mata kita. Salah satunya adalah lensa kontak. Alat ini dapat membantu kita jika terjadi gangguan terhadap mata kita. Alat ini juga dapat memperindah mata kita ,namun hal ini hanya di lakukan beberapa orang saja.

Alat ini walaupun dapat di gunakan sebagai alat bantu yang sangat membantu,juga dapat menimbulkan berbagai masalah baru. Masalah baru akan timbul jika kita mengunakannya dengan tidak benar.Oleh karena itu ,berikut adalah beberapa hal yang boleh dan tidak boleh dilakuakan saat menggunakan lensa kontak:

  • Usahakan keadaan tangan kita selalu bersih saat hendak memasang lensa kontak
  • Pastikan kotak (wadah) lensa kontak dalam keadaan bersih
  • Jangan menambahkan cairan kedalam kotak(wadah) saat hendak menyimpan lensa kontak
  • Usahakan jangan membeli lensa kontak tanpa menggunakan resep dokter
  • Jangan menggunakan lensa kontak saat tidur karena hal ini dapat meningkatkan resiko infeksi terhadap mata kita
  • Usahakan jangan mandi saat menggunakan lensa kontak,sebaiknya kita lepas terlebih dahulu lensa kontak saat kita hendak mandi
  • Usahakan selalu konsultasi kepada  dokter secara rutin saat kita menggunakan lensa kontak meskipun belum ada keluhan terhadap mata kita 
  • Lepaskan lensa kontak saat waktu pemakainnya sudah habis ,karena masa pemakain lensa kontak itu bebeda beda pada setiap merek

Itulah beberapa hal yang boleh dan yang tidak boleh dilakukan saat menggunakan lensa kontak. Semoga dapat bermanfaat. Anda dapat membagikan informasi ini terhadap teman teman anda melalui media sosial. Terimakasih atas perhatiannya ,salam hangat dari saya admin gogoletan.

Wednesday, September 26, 2018

Apa Itu Cinta ??Cinta Itu Apa ???

apa itu cinta

Banyak orang bertanya apa itu cinta. Kebanyakan mereka yang bertanya apa itu cinta adalah anak usia remaja. Hal itu dikarnakan mereka mulai mengenal dan mulai tertarik terhadap lawan jenis.

Memang lumayan sulit mendefinisikan apa itu cinta. Karna cinta itu sendiri memilki arti yang luas.
Namun secara garis besar cinta itu sendiri adalah persaaan dimana seseorang merasa begitu menyayangi  sesuatu entah itu lawan jenis ataupun suatu benda.

Namun yang banyak remaja saat ini tanyakan adalah rasa cinta kepada lawan jenis. Memang pada masa ini remaja sedang masa pertumbuhan,dimana yang tumbuh bukan hanya badan atau fisik nya saja melainkan pikirannya juga.

Pada masa ini mereka mulai mengenal lawan jenis mereka .  Dan mereka biasanya mulai tertarik satu sama lain. Dalam kasus ini jika kita definisikan cinta itu apa maka jawabannya adalah sebagai berikut :
“Suatu perasaan seseorang terhadap lawan jenis mereka dikarnakan pengaruh dari masa pertumbuhan yang membuat mereka begitu menyayangi lawan jenisnya itu”

Jadi begitulah definisi cinta itu. Apabila ada yang salah atau kurang tepat anda dapat menambahkan pendapat anda di kolom komentar...

Beberapa Aplikasi Android Menarik Yang Perlu Dicoba Di Tahun 2018

Tags



Google play store adalah penyedia aplikasi android terlengkap yang pernah ada. Didalam Google play store kita dapat mengunduh berbagai aplikasi menarik disana dengan gratis. Dan di setiap aplikasi yang di tawarkan disana memiliki fungsi yang berbeda. Dari berbagai aplikasi disana, kali ini Gogoletan akan memberitahukan beberapa aplikasi menarik yang perlu kamu coba di tahun 2018. Berikut adalah beberapa aplikasi android menarik yang perlu anda di tahun 2018:


  • LOOrank


Aplikasi ini memberikan fitur yang mirip dengan Google Maps,namun bedanya aplikasi ini memberikan informasi tempat toilet terdekat. Aplikasi ini bisa menjadi solusi bagi anda yang
sedang kebingungan mencari tolilet seperti di bandara atau tempat umum lainnya. Didalam aplikasi ini juga dapat memberikan review terhadap toilet yang kita temukan,menarik bukan?


  • PETO


Peto adalah aplikasi yang menarik karena di dalam aplkasi ini kita dapat menemukan pasangan untuk hewan peliharaan kita,sama halnya aplikasi tinder untuk manusia .Di dalam aplikasi ini juga dapat menemukan berbagai kebutuhan untuk hewan peliharaan kita. Di dalam aplikasi ini juga ada fitur untuk adopsi hewan peliharaan untuk kita pelihara.


  • NavBar Animation


Bagi kalian yang sudah bosan dengan tampilan navigasi di smartphone kalian ,aplikasi ini adalah solusinya. Karena aplikasi ini menawarkan fitur yang dapat mempercantik tampilan navigasi smartphone kalian. Aplikasi ini pun tidak perlu melakukan akses root agar dapat menjalankan serta menginstallnya. Aplikasi ini tersedia dalam dua versi yaitu gratis dan pro (tanpa iklan).


  • KeyBee Keyboard


Bagi kalian susunan keyboard QWERTY sudah sangat familiar bukan? Bagi kalian yang ingin susunan keyboardnya berbeda maka kalian dapat menginstall aplikasi Keybee keyboard ini. Karena aplikasi ini menawarkan susunan keyboard yang berbeda yaitu seperti bentuk sarang lebah. Kata pengembang aplikasi ini ,tujuannya adalah untuk mempercepat kita pada saat pengetikan.Menarik bukan ??


  • Storyboard


Bagi kalian yang yang suka berbagi foto di media sosial,aplikasi ini mungkin akan menjadi alternatif kalian. Karena aplikasi ini menawarankan fitur yang menarik seperti mengubah foto yang kamu rekam kedalam panel panel layaknya manga jepang. Bahkan foto kamu juga dapat di edit sehingga tampak seperti tampilan komik .


Akhir kata ,itulah beberapa aplikasi android menarik yang perlu anda coba di tahun 2018 ini. Apabila artikel ini menarik anda dapat membagikannya di sosial media anda ,agar dapat bermanfaat untuk banyak orang. Dan apabila ada saran dan komentar anda dapat menulisnya di kolom komentar yang saya buat,terimakasih.









Saturday, September 22, 2018

Alasan Susah Tidur/Insomia Dan Beberapa Solusinya Yang Perlu Anda Tahu


gogoletan -susah tidur/insomia

Saat anda lelah pasti anda akan istirahat bukan? Cara terbaik untuk istirahat adalah dengan tidur.Akan tetapi apa jadinya saat anda susah tidur .Pastinya anda akan kelelahan Karena  anda tidak dapat mengistirahatkan tubuh anda . Susah tidur atau Insomia  bisa terjadi karena beberapa factor.


Berikut adalah beberapa factor penyebab susah tidur (insomnia);
  • Depresi

Depresi dapat menyebabkan susah tidur Karena saat anda depresi emosi anda akan tidak stabil hal inilah yang dapat membuat anda susah tidur.
  • Merokok

Merokok dapat menyebabkan susah tidur karena rokok mengandung zat yang bernama Nikotin . zat nikotin inilah yang membuat anda susah tidur karena zat ini menstimulan anda untuk dapat terjaga lebih lama.
  • Teknologi

Mengapa teknologi dapat menyebabkan susah tidur?jawabannya adalah saat anda mulai kecanduan yang nama teknologi anda akan lupa waktu ,sehingga anda akan lupa untuk mengistirahatkan tubuh anda dengan tidur.
  • Perubahan hormon

Perubahan hormon dapat mempengaruhi pola tidur anda . Karena pada saat terjadi perubahan hormon ada beberapa hormone dapat mempengaruhi pola tidur .Hal ini biasa terjadi pada masa pubertas.
  • Terlalu banyak mengkonsumsi Caffein

Cafeein merupakan zat yang dapat membuat anda terjaga lebih lama ,sehingga anda akan susah untuk tidur. Zat Cafeein ini biasa terdapat pada minuman kopi.Tempat tidur yang tidak nyaman
Hal ini bisa menjadi penyebab susah tidur karena jika tempat tidur kita kurang nyaman maka kita akan sulit untuk tidur .
  • Cahaya lampu yang terlalu terang

Pada saat cahaya lampu terlalu terang maka kita terganggu oleh cahaya tersebut sebab terlalu silau. Akibatnya mata kita sulit untuk terpejam dan akhirnya  kita akan sulit untuk tidur.Namun hal ini hanya terjadi  kepada beberapa orang saja .


Itulah beberapa penyebab susah tidur yang sering terjadi . Terus  apakah ada solusi mengatasi susah tidur ?  Jawaban pasti ada ,berikut adalah beberapa tips/solusi mengatasi susah tidur:
  • Mengosumsi Obat tidur
  • Menghidari atau mengurangi mengosumsi Cafeein(zat yang terkandung dalam kopi)
  • Mengurangi penggunaan teknologi seperti gadget pada saat jam tidur
  • Menghindari atau mengurangi merokok
  • Tidur di tempat tidur yang nyaman
  • Mengurangi cahaya di tempat tidur dengan mematikan lampu saat jam tidur


Itulah beberapa hal yang dapat saya sampaikan.Apabila artikel ini menarik dan bermanfaat anda dapat menshare di media social anda .Terimakasih atas perhatiannya.

Friday, September 21, 2018

Sayur Bening/Sayur Katuk Sederhana Dan Nikmat

Tags
sayur bening/sayur katuk nikmat sederhana
Siapa yang tak kenal masakan ini,iya sayur bening. Masakan ini sangat sederhana namun kaya nutrisi. Masakan ini juga merupakan masakan warisan dari orang tua kita dahulu. Sedangkan cara memasaknya pun sangat sederhana .

Adapun caranya adalah sebagai berikut,terlebih dahulu kita siapkan bahan –bahannya;

  • Dua ikat sayur bayam segar(cuci dan petiki/potong sesuai selera)
  • Dua buah jagung manis muda(potong –potong sesuai selera )
  • Dua suing bawang putih
  • Garam secukupnya 
  • Gula secukupnya 
  • Daun bawang  dua batang
  • Air secukupnya 
  • Daun katuk


Sedang cara memasaknya adalah sebagai berikut;

  • Siapkan kuali masukan air secukupnya
  • Masak air sampai mendidih
  • Masukan jagung manis yang telah dipotong-potong tadi
  • Aduk dan tunggu hingga jagung agak matang
  • Setelah jagung muda matang masukan potong daun bayan
  • Jangan lupa masukan juga daun katuk
  • Aduk lagi dan kemudian masukan garam secukupnya
  • Masukan pula gula secukupnya saja sesuai selera
  • Aduk lagi hingga bumbu meresap 
  • Setelah potong sayuran tadi kira kira sudah matang cicipi dulu
  • Jika  dikira rasanya sudah pas maka siapkanlah piring sajinya
  • Setelah semua bahan suadah matang 
  • Angkat dan sajikan selagi hangat
  • Sayur bening pun siap disantap.


Sekian yang dapat saya bagikan semoga dapat bermanfaat dan selamat mencoba.
Apabila ada yang mau ditanyakan anda bisa tulis di form yang  telah saya sediakan. Seandainya tulisan ini bermanfaat anda dapat membagikannya di media sosial anda.Terimakasih atas perhatiannya.